Rabu, 31 Juli 2013 0 komentar

Strawberry Foam Pudding

Halo, ketemu lagi nih sama saya.
Maaf sebelumnya kalau saya tumben muncul disini.

Sekarang saya mau ngasi resep masakan yang praktis dibuat dan rasanya juga gak kalah enak lhoo *promosi

Langsung aja yung kita ulas resep selengkapnya. Cek It Out ~

Ini dia nih bahan - bahan yang harus kalian siapkan terlebih dahulu


1. Susu strawberry/strawberry smoothie (1/2 gelas susu diblender bersamaan dengan 75 gr buah strawberry segar)
2. 1/2 cup susu 
3. 1/2 cup air putih
4. 1/2 cup gula
5. 1 bungkus agar2 bening
6. 2 putih telur, dikocok sampai agak kaku dan mengembang
Ini dia cara memasaknya :
1. Siapkan Milkshake / Strawberry smoothie yang telah diblender 
2. Di panci terpisah, panaskan susu, gula, dan agar2 sampai mendidih 
3. Masukan strawberry smoothie yang telah dibuat sebelumnya ke dalam panci agar2, lalu      kecilkan apinya.

Di tempat terpisah

1. Kocok putih telur sampai kaku dan mengembang 
2. Masukan agar2 yang telah dicapur dengan Strawberry milkshake ke dalam adonan telur      yang sudah kaku, secara perlahan, lalu kocok pelan-pelan sampai menyatu
3. Masukan adonan ke dalam cup cup kecil, dan biarkan mendingin, lalu masukan ke dalam lemari es.

Strawberry foam pudding siap untuk dihidangkan.

Selamat Mencoba :)
 
;